Selasa, 05 Juli 2016

Review Game Outlast: Whistleblower


Outlast: Whistleblower
Helooww guys, kembali lagi bersama saya pada game yang bertema HORROR FPS yaitu OUTLAST. Namun kali ini berbeda dengan game OUTLAST yang sebelumnya, game ini memiliki judul OUTLAST; WHISTLEBLOWER. Sebelum kita membahas tentang game ini, kita harus mengetahui terlebih dahulu yang dimaksud dengan WHISTLEBLOWER. Istilah tersebut biasa digunakan untuk seseorang yang memberikan laporan kepada dunia tentang sebuah kejanggalan yang terjadi dalam suatu moment. Jika pada game sebelumnya kita berperan sebagai seorang wartawan yang bernama Miles Upshur, disini kita akan berperan sebagai seorang ahli software yang bernama Waylon Park (Mr. Park). Bermula pada saat kita berada pada suatu ruangan dan disana kita akan bertemu dengan seseorang yang rupanya seperti seorang profesor 


Kemudian setelah beberapa waktu, kita akan dibawa flashback pada 2 jam sebelumnya, tepatnya sebelum Mr. Park ada diruangan tersebut. Kita akan melihat bahwa Mr. Park sedang mengetik pada laptopnya dan ternyata apa yang dia ketik sama dengan apa yang diterima oleh Miles Upshur pada game outlast. Disini kita mengetahui bahwa yang mengirimkan email kepada Miles Upshur adalah Waylon Park. (Silahkan di cek isinya dengan gambar pada postingan sebelumnya)

Email Waylon Park kepada Miles Upshur
Setelah mengirimkan email kepada Miles Upshur, Mr. Park dipanggil untuk menuju ke sebuah laboratorium untuk membetulkan sesuatu entah apa itu. Pada saat itu, Mr. Park melihat segerombolan orang sedang membawa seseorang dan ternyata itu adalah seseorang laki-laki yang bernama Eddie Gluskin. Entah apa yang akan dilakukan orang-orang tersebut kepada Eddie. Sepertinya mereka akan melakukan sebuah percobaan.
Eddie Gluskin

Setelah selesai dari laboratorium, Mr. Park kembali menuju keruangannya dan dia sangat kaget karena bertemu dengan Jeremy Blaire (Mr. Blaire) dan pada saat itu, Mr. Blaire sudah mengetahui bahwa Mr. Park sudah mengirimkan email kepada wartawan sehingga Mr. Blaire tentu tidak akan membiarkan Mr. Park hidup. Mr. Blaire akan menjadikan Mr. Park sebagai salah satu bahan percobaan. Dan pada saat itu pula kita akan kembali pada moment pertama dimana Mr. Park berada dalam suatu ruangan dan disana terdapat sebuah kamera. Yang harus dilakukan Mr. Park adalah keluar dari tempat tersebut.

Jeremy Blaire a.k.a Mr. Blaire
Dengan bermodalkan video recorder (sama seperti sebelumnya), Mr. Park harus keluar dari tempat kematian tersebut. Mr. Park akan bertemu dengan macam-macam The Variants baik yang sudah mati ataupun masih hidup dan berusaha mengejar Mr. Park terutama Eddie Gluskin yang awalnya bertemu dengan Mr. Park di laboratorium.

Eddie Gluskin a.k.a The Bride

Berikut adalah gameplay dari Outlast Whistleblower yang dimainkan oleh PEWDIEPIE.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar